Hadir di 5 Kota Besar, Sewa Apartemen di Travelio Praktis dan Bisa Dicicil

  • Share

Jakarta – Perkembangan zaman yang semakin pesat membuat pola hidup masyarakat ikut berubah menyesuaikan, menginginkan segalanya serba praktis dan efisien.

Adaptasi masyarakat itu menyentuh ke berbagai lini kehidupan, termasuk juga pertimbangan dalam menentukan hunian. Misal sebelumnya pilihan banyak dijatuhkan pada rumah tapak, kini bergeser ke hunian yang modern seperti apartemen.

Selain memiliki fasilitas yang lengkap, apartemen juga setidaknya menjamin penghuni dari segi keamanan karena terdapat keamanan yang telah tersistem.

Fasilitas lainnya seperti tempat parkir, pusat kebugaran hingga hiburan membuat penghuninya bisa mendapatkan semua kebutuhannya tanpa harus keluar dari area apartemen.

Dilandasi dari banyaknya peminat yang lebih memilih tinggal di apartemen ketimbang di rumah tapak (landed house), Travelio hadir memberikan layanan serta kemudahan bagi para calon penyewa apartemen.

Saat ini, unit Travelio sudah hadir di kota-kota besar di Indonesia dengan cakupan area meliputi di Jakarta, Bekasi, Tangerang, Cikarang, Bandung dan Surabaya.

Berbeda dengan yang lainnya, Travelio merupakan satu-satunya platform dimana penyewa yang dapat menyewa apartemen secara instan tanpa harus terlebih dahulu berjanjian dengan owner atau pemilik apartemen.

Demi lebih memudahkan penyewa, semua transaksi dilakukan via online, dan untuk memberikan gambaran pasti sebuah apartemen, Travelio menyediakan fitur kamera 360 yang membuat calon penyewa bisa melihat seakan-akan sedang berada di dalam unit apartemen tersebut.

“Travelio Property Management memiliki 3 (tiga) kelas yaitu premium, deluxe dan standart. Untuk unitnya sendiri pun sudah melalui tahap seleksi lalu dikelola langsung oleh Travelio sehingga sudah dijamin memiliki standar sesuai kelasnya”. Ungkap Christie Tjong, salah satu co-founder Travelio melalui keterangan tertulisnya, Jumat (5/4/2019).

Lebih menariknya lagi, Apartemen Travelio bisa disewa secara harian, bulanan dan tahunan dengan tetap mengutamakan flexibilitas dan kenyamanan masyarakat.

“Bagi tamu harian dan bulanan, Anda tidak perlu khawatir, sebagai Akomodasi Sementara, penyewa harian dan bulanan diberikan fasilitas linen dengan standard berbintang serta peralatan mandi,” terang Christie.

Keunggulan lainnya yang bisa didapat dari Travelio, lanjut Christie, adalah sistem pembayarannya. Travelio memberikan opsi pembayaran via Bank Transfer, Virtual Account maupun Kartu Kredit.

“Bagi calon penyewa yang hendak menyewa Apartemen secara Bulanan atau Tahunan, pembayaran dapat juga dilakukan dengan skema CICILAN dengan ataupun tanpa kartu kredit. Agar memilih apartemen lebih mudah, calon penyewa dapat mengunduh aplikasi Travelio yang tersedia di google play dan apps store,” imbuhnya.

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *