Kontroversi Skandal Seks, Fan Lepas Nama Michael Jackson

  • Share

Beritanusantara.com — Seorang penggemar Michael Jackson yang telah mengubah nama aslinya menjadi serupa dengan sang idola, yaitu John Michael Jackson, kini disebut sedang berusaha kembali ke nama lahirnya setelah menonton dokumenter ‘Leaving Neverland’.

Film yang ditayangkan perdana di awal bulan ini mengambil fokus tentang tuduhan pelecehan seksual oleh Michael Jackson kepada dua pria Wade Robson dan Safechuck saat masih anak-anak dulu. Jackson telah menyangkal semua tuduhan sampai saat kematiannya pada 2009.

Pekerja pabrik Worcestershire John Michael Jackson lantas ingin membatalkan legalisasi pergantian namanya secara hukum karena kini merasakan ‘banyak keraguan’ tentang Sang Raja Pop. Ia hendak kembali ke nama John Lomas.”Semasa kecil, saya memiliki berbagai obsesi dan minat khusus, terutama menyangkut Michael Jackson,” katanya, dilansir dari NME.

“Beberapa tahun lalu saya pergi ke Los Angeles dan segera setelah itu saya mengubah nama menjadi Michael Jackson secara legal. Saya telah mendukungnya habis-habisan selama bertahun-tahun, sampai pada satu titik dengan segala yang terjadi baru-baru ini,” lanjutnya.

“Saya pikir, ‘tidak lagi’. Ada terlalu banyak keraguan dan sekarang saya harus menyingkirkan nama ini,” kata Lomas.

Lomas pun membuat permohonan di GoFundMe untuk mencari dana yang akan dipakainya untuk kembali mengubah nama secara resmi. Menurutnya, ia gagal jadi perawat karena namanya itu.

“Saya hanya ingin melewati semua ini. Saya tak bisa membiarkan nama ini ‘menggantung’ padaku. Saya ingin awal yang baru,” ujar Lomas.

Film dokumenter ‘Leaving Neverland’ memang menjadi kejutan tak terduga sejak pemutaran perdananya. Penggemar dan penonton film pun terpecah antara percaya dan menyangkal, meski di sisi lain ada pula yang berpendapat ini semua hanyalah perkara warisan Jackson yang luar biasa. (CNN)

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *